Kamis, 27 September 2007

Bayar Bensin? Sentuhkan E-Payment Gaz Card - Bank Mandiri


Bank Mandiri Images

Kini ada cara baru membayar bensin di SPBU untuk kendaraan anda. Bank Mandiri bekerja sama dengan PT Pertamina meluncurkan kartu pra bayar BBM pertama di Indonesia.

Cara penggunaan kartu yang disebut E-Payment Gaz Card ini tinggal disentuhkan ke pembaca data elektronik (Electronic Data Capture/EDC) yang ada di SPBU. Dalam 3 detik transaksi selesai.

Dengan menggunakan kartu ini, transaksi pembelian BBM diyakini lebih cepat dan praktis karena transaksi dilakukan dengan mengurangi nilai uang pada kartu.

Pelanggan BBM dapat memilih kartu dengan nilai maksimum sebesar Rp 1 juta pada kartu. Namun untuk edisi perdana dijual dengan denominasi Rp 100.000 dan Rp 200.000. Gaz Card dapat diisi ulang melalui EDC Bank Mandiri dengan kartu debit Mandiri. Isi ulang juga bisa lewat ATM, sms atau internet banking.

"E-Payment Gaz Card ini adalah terobosan pertama dalam transaksi pembelian BBM di Indonesia, dengan terpilihnya Bank Mandiri sebagai salah satu mitra Pertamina, membuktikan kepercayaan Pertamina pada Bank Mandiri," ujar Direktur Micro and Retail Banking Bank Mandiri Budi G Sadikin dalam siaran persnya, Selasa (21/8/2007).

Gaz Card dapat dinikmati pelanggan SPBU di kota Jakarta, Bandung, Surabaya, Semarang, Medan, Yogyakarta, Pekanbaru secara bertahap mulai Oktober 2007 sampai Desember 2007.

Sosialisasi penggunaan kartu elektronik ini sudah dimulai di 20 SPBU Pertamina Pasti Pas! di Jabotabek sejak tanggal 16 Oktober lalu.

Gaz card nantinya akan dapat digunakan untuk micro payment lainnya seperti pembayaran parkir dan jalan tol.

http://www.detikinet.com/index.php/detik.read/tahun/2007/
bulan/08/tgl/21/time/150620/idnews/819747/idkanal/406

Label:

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda